- Berilah sampul plastik agar buku terlindung dari air, keringat, debu, dan segala hal yang bisa merusak buku.
- Ketika membaca, bukalah buku dengan sempurna. Jangan menekuk buku ke belakang karena dapat merusak jilid.
- Pastikan tangan dalam keadaan bersih ketika memegang buku agar terhindar dari kotoran yang merusak.
- Jangan membuat coretan apa pun, baik di sampul maupun di halaman dalam agar buku tetap nyaman ketika dibaca.
- Jangan menggunakan pensil atau bolpoin sebagai pembatas buku karena dapat merusak jilid.
- Buatlah pembatas buku dari kertas atau karton untuk menandai halaman yang sudah dibaca dan yang belum.
- Jangan melipat ruas buku untuk menandai halaman-halaman tertentu.
- Jangan menyobek, menggunting, atau mengambil bagian dari buku secara tidak bertanggung jawab.
- Letakkan buku dalam keadaan tertutup ketika ingin berhenti membaca. Jangan dalam keadaan telungkup karena bisa merusak jilid.
- Jangan terlalu sering memfotokopi buku karena kemungkinan besar akan merusak jilid.
- Jangan menjadikan buku sebagai alas apa pun juga, misalnya sebagai alas duduk, alas menulis, apalagi alas makan dan minum.
- Jangan menyelipkan buku di pinggang atau bagian tubuh lain yang menyebabkan buku menjadi kusut.
- Jangan memasukkan buku ke saku celana dengan cara melipat buku atau menggulungnya.
- Simpan buku pada tempat yang kering. Hindarkan tempat-tempat yang lembab karena kertas akan rapuh.
- Jauhkan buku dari benda-benda yang dapat menyebabkan kerusakan seperti tinta, cuka, api, atau minuman.
- Jauhkan buku dari jangkauan anak-anak yang belum tahu bagaimana cara menggunakan buku.
Saturday, May 21, 2011
Tips Merawat Buku
Rating: 4.5 out of 5
Artikel
Elda Like Chibi
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment