Saturday, March 19, 2011

Langkah-langkah pembelian di Amazon.com (Tugas E-Commerce)

Berikut ini langkah-langkah yang bisa dipakai Untuk membeli di Toko Online Amazon.com:

Misalkan Anda masuk di Amazon.com dan membuka salah satu subpage/sub halamannya seperti pada gambar 1 :




Gambar 1.



Klik gambar produk yang Anda ingin beli. Dan jika Anda memilih produk Sony DCR-DVD850 DVD Hybrid Handycam, maka akan ditampilkan halaman seperti gambar 2.




Gambar 2.


Jika Anda hanya membeli 1 produk, klik tulisan SIGN IN seperti yang ditunjukkan panah ke-2 gambar 2, maka Anda akan dibawa ke halaman seperti gambar 3:




Gambar 3.


Masukkan EMAIL ANDA yang valid, kemudian pilih NO, I AM A NEW COSTUMER jika Anda pertama kali belanja di Amazon.com. Dan tekan tombol SIGN IN USING OUR SECURE SERVER, maka Anda akan melihat halaman registrasi seperti gambar 4.




Gambar 4.


Masukkan NAMA ANDA dan ketik lagi ALAMAT EMAIL Anda seperti ditunjukkan panah ke-2 gambar 4. Kemudian masukkan PASSWORD Anda (panah ke-3). Dan tekan TOMBOL CONTINUE. Anda kemudian akan melihat halaman PROCEED TO CHECKOUT seperti gambar 5.




Gambar 5.


Untuk mendapatkan Reward dari KARTU VISA AMAZON.COM, klik SIGN UP NOW dibagian yang dilingkari (1), jika tidak klik TOMBOL PROCEED TO CHECKOUT pada bagian yang dilingkari (2) dan pada halaman seperti gambar 6 pilih I AM A NEW COSTUMER dan klik TOMBOL SIGN IN USING OUR SECURE SERVER.




Gambar 6.


Setelah itu, Anda akan diminta memasukkan PASSWORD kembali seperti pada langkah di gambar 4. Pastikan password yang Anda masukkan sama. Dan tekan tombol USE EXISTING ACCOUNT (Lihat gambar 7).




Gambar 7.


Setelah itu, masukkan Alamat Pengiriman (SHIPPING ADDRESS) seperti yang diminta di gambar 8.




Gambar 8.


Kemudian, tekan TOMBOL CONTINUE. Dan Anda diminta memasukkan Pilihan Pengiriman (SHIPPING OPTION) seperti gambar 9. Pilih saja STANDARD SHIPPING jika Anda tidak buru-buru memerlukannya. Lagian harga pasti lebih murah.




Gambar 9.


Tekan TOMBOL CONTINUE, maka Anda akan melihat halaman PAYMENT OPTION seperti yang ditunjukkan gambar 10.




Gambar 10.


Jika Anda ingin berbelanja di Amazon.com menggunakan KARTU KREDIT, tekan tombol ADD A NEW CARD. Masukkan data kartu kredit, nama di kartu kredit, masa expired kartu dan tipe Kartu kredit yang dipakai. Jika berhasil akan muncul halaman seperti gambar 11.




Gambar 11.


Tekan TOMBOL CONTINUE, dan muncul halaman seperti gambar 12.




Gambar 12.


Jika SHIPPING ADDRES sama dengan BILLING ADDRESS, maka klik TOMBOL USE THIS ADDRESS. Dan proses pembelian selesai tinggal KONFIRMASI via email. Dan, muncul halaman di gambar 13.




Gambar 13.


Jika SHIPPING ADDRES berbeda dengan BILLING ADDRESS, isi form NEW BILLING ADDRESS yang dilingkari di bawah seperti terlihat pada gambar 12. Dan ikuti langkah selanjutnya. Jika Anda ingin berbelanja beberapa produk, klik tombol ADD TO SHOPPING CART, maka Anda akan dibawa ke halaman seperti gambar 14 :




Gambar 14.


Untuk menambah barang / produk lainnya yang akan dibeli, silahkan klik TOMBOL ADD TO CHART di bawah produk lainnya. Kemudian klik TOMBOL PROCEED TO CHECKOUT atau SIGN IN (to turn on 1-Click ordering). Dan langkah selanjutnya tidak jauh berbeda dengan CARA PEMBELIAN 1 PRODUK saja.

Selamat Berbelanja di TOKO ONLINE AMAZON.COM
Rating: 4.5 out of 5

0 comments:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►


DonkeyMails.com: No Minimum Payout

 

Copyright © 2012. Berbagi Informasi - All Rights Reserved Template IdTester by Blog Bamz